Selasa, 31 Januari 2017

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer

Lelaki mana yang tak tahu motor Ducati? Tunggangan istimewa dengan harga yang luar biasa ini memiliki desain yang sporty dan juga mesin berteknologi canggih. Keduanya menjadi bagian paling penting pada setiap unit sepeda motor Ducati yang kini berseliweran i seluruh Indonesia. Memang tak sebanyak penggemar motor matik pabrikan Jepang, tapi penggemar Ducati keberadaannya patut diperhitungkan. Apalagi mengingat harga Ducati Indonesia ini benar-benar bikin mata melotot.

Berhubung harga Ducati Indonesia per unitnya itu mulai dari tiga ratus juta Rupiah, maka sudah tentu hanya para penggemar motor sport yang berkantong super tebal saja yang bisa memilikinya.Tetapi dibalik harganya yang mahal itu, bisa bertambah lagi jika membelinya di dealer-dealer Ducati. Sebab rata-rata tiap dealer akan mematok produk sepeda motor importnya mengikuti nilai dollar terhadap mata uang Rupiah, apalagi sekarang sudah menembus angka empat belas ribu Rupiah. Besar kemungkinan harga yang sudah ditulis disini akan berbeda jauh dengan harga terbarunya.

Tapi namanya dealer sepeda motor, sudah tentu ada keringanan yang menjadi pertimbangan pihak dealer untuk para calon kostumer. Hal itu dimaksudkan untuk membuat calon kostumer menjadi dimudahkan untuk memiliki si gagah nan mahal ini. Misalnya saja adalah dengan memberikan sistem kredit.

Contohnya saja PT. Supermoto Indonesia yang menjadi Agen Tunggal Pemegang Merk atau ATPM Ducati di Indonesia, memberikan keringanan kredit sepeda motor Ducati. Cicilannya maksimal selama empat tahun dengan besar cicilan per bulan sebesar kurang lebih empat juta Rupiah. Harga itu bisa bertambah atau berkurang karena disesuaikan dengan kondisi kurs Dollar terhadap Rupiah.

Daftar Harga Ducati Indonesia di Dealer Resmi

Tertarik untuk menjajal kendaraan roda dua mewah yang satu ini? Sebaiknya siapkan dulu segepok Rupiah untuk menyuntingnya. Selain itu bisa juga mendapatannya dengan kredit kok, seperti yang sudah dituturkan di atas. Namun, sebelum semua itu, pertama-tama lebih baik kita simak dulu, berapa sih harga Ducati Indonesia di dealer resmi? Harga-harga yang tertera di bawah ini merupakan harga dealer di seputar Jawa Barat.

1. Ducati Superbike 1199 Panigale : Rp 385.000.000 (Base) dan Rp 399.000.000 (ABS) Rp 450.000.000 (S) On the Road

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer

Monocoque/Frameless, L Twin DOHC Superquadro Engine, beratnya 164 kilogram, powernya 195 hp @10700 rpm. Torque 132 nm @9000 rpm dengan top speednya 340 km/jam. Dengan 3 riding modes, active traction control, electronic servo clutch, dynamic ABS, TFT display dan full LED light.

2. Ducati Monster 795 : Rp 225.000.000 on the road

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer


Ducati level pemula, sangat mudah untuk ditunggangi! L Twin Oil Cooled 800CC engine. Beratnya 161 kilogram dengan power 87 hp @8250 rpm. Torque 69 nm @7750 rpm. Top Speednya adalah 220 km per jam.

3. Ducati Streetfighter : Rp 290.000.000 (848) on the road

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer

L Twin DOHC testatastretta Superbike engine 848Evo, berat 165 kilogram, powernya 132 hp @10000 rpm. Torque 93,5 nm @9500 rpm dengan top speed 260 km per jam.

4. Ducati Superbike 848 EVO : Rp 300.000.000 & Rp 325.000.000 (Evo Corse) On the road

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer

L Twin DOHC Testatastretta Superbike Engine 848evo. Beratnya 165 kilogram, power 140 hp @10500 rpm. Torque 98 nm @9000 rpm. Top Speed 320 km per hour. Active Traction Control dan Dynamic ABS.

5. Ducati Diavel : Rp 395.000.000 & Rp 455.000.000 (Carbon) on the road

Daftar Harga Motor Harga Ducati Indonesia Yang Dijual Di Dealer

L Twin DOHC Testatastretta Superbike Engine 1200 CC. Berat 205 kilogram dan powernya 162 hp @9500 rpm. Torque 127 nm @8000 rpm. Top Speednya adalah 260 km per jam. Active Traction Control dan Dynamic ABS serta 3 Riding mode.

Harga Ducati Indonesia Fantastis Untuk Fans yang Loyal

Mungkin bagi penggemar setia Ducati, sejarah pabrik motor mewah ini sudah tak asing lagi, tetapi bagi para new comer tentu masih sangat penasaran dengan sejarah singkat Ducati. Kenal Volkswagen? Nah Ducati ini merupakan anak pabrikan Volkswagen, maka tak heran aura-aura klasik mewahnya pun ikut terciprat. Jadi, Ducati adalah motor besar buatan Italia, seperti halnya Volkswagen. Harga Ducati Indonesia yang termurah adalah MONSTER 795 dapat disunting dengan harga dua ratus lima puluh lima juta Rupiah, sementara itu yang paling mahal adalah enam ratus dua puluh juta Rupiah yaitu Panigale R.

Melihat harganya yang luar biasa, sudah tentu pemiliknya hanya merupakan orang-orang dengan pendapatannya di atas rata-rata. Membeli satu unit Ducati memang butuh uang yang begitu banyak, akan tetapi bisa mengendarai si garang yang satu ini dan bisa berkumpul dengan sesama pemilik motor Ducati menjadi sebuah hal yang memberikan pride yang luar biasa, sebuah hal eksklusif yang tak bisa dirasakan oleh orang lain dan hal itu membuat pecinta Ducati patut untuk banyak bersyukur atas kelebihan rezeki yang Tuhan berikan.

Ada satu hal yang harus diperhatikan saat mengendarai Ducati, yaitu kontrol. Sebab mengendarai motor dengan mesin besar tapi dibuat begitu ringkas, akan membuat kita sebagai pengendara sedikit ‘panas’ untuk selalu menjajal kecepatannya di jalanan. Untuk jalanan luar negeri yang masih banyak jalanan luang dan sirkuit khusus untuk racing, menggeber top speed Ducati menjadi keharusan. Namun di jalanan Indonesia, sepertinya hawa ‘panas’ ini harus sedikit ditahan, jika tak mau kena masalah seperti kecelakaan lalu lintas dan lain sebagainya.
Kembali ke harga dan cara mendapatkan motor Ducati, memang motor sport dengan CC besar tak hanya Ducati, akan tetapi jaminan produknya yang ragam varian, servis center yang tersebar di banyak kota besar Indonesia membuat Ducati menjadi salah satu merk kendaraan roda dua yang tetap eksis dan banyak peminatnya sampai detik ini, sekalipun harga Ducati Indonesia sangat mahal.

Sebelum membeli Ducati, perhatikan bagaimana kelak after sales servicenya. Tapi jangan khawatir, karena Ducati merupakan salah satu merk kendaraan bermotor roda dua yang profesional dan loyal pada kostumer. Selain itu perkumpulan klubmotor Ducati di Indonesia juga termasuk aktif, baik itu dalam melakukan gathering maupun dalam melakukan acara-acara khusus penyuka Ducati, tentu saja dengan dibalut suasana elegan dan mewah. Secara, pemilik Ducati adalah orang-orang tertentu dengan kantong tebal. Bergabung dengan mereka akan meningkatkan kelas sosial kita.

Nah, harga Ducati Indonesia yang tertera di atas merupakan harga on the road ya dan itu belum termasuk biaya untuk pengurusan pajak, bila kita membelinya secara off the road. Apalagi jika kita mengimpor langsung dari Italia demi beberapa detail ekstra yang hanya ada di negara pizza tersebut. Tapi sekali lagi, semua pundi Rupiah yang telah kita keluarkan rasanya terbayar lunas dengan semua keunggulan yang diberikan Ducati.Demikian artikel ini kami sajikan khusus untuk sahabat PusatMotor.COM dimanapun Anda berada. Terimakasih udah berkunjung, nantikan update-an kami ya!
Previous Post
Next Post